Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Tips & Trik : Cara Memulai Buka Toko Listrik

January 26, 2023
Cover buka Toko Listrik
Iklan Sponsor

Lampu LED dan alat listrik di zaman sekarang ini sudah menjadi salah satu kebutuhan utama manusia.

Coba kita pikirkan, siapa sih yang nggak butuh penerangan lampu?

Lalu, siapa yang nggak butuh akses listrik dalam kehidupannya?

Bahkan pemerintah sendiri saat ini mulai mengkonversi berbagai peralatan dari sumber energi lain menjadi energi listrik. Misalnya, kompor gas kini mulai dialihkan menjadi kompor induksi.

Kendaraan bermotor sekalipun sekarang sudah mulai beralih ke energi listrik, seperti mobil dan motor listrik.

Jadi, peluang bisnis untuk berjualan alat listrik dan lampu akan terus terbuka lebar.

==AS1==

Intip Peluang Usaha Buka Toko Listrik

Melihat kondisi seperti yang sudah disebutkan diatas, maka tidak ada salahnya kalau kita mempertimbangkan untuk membuka toko listrik.

Lalu apa saja sih yang harus dipersiapkan untuk mulai buka toko listrik?

Kali ini S-gala.com akan memberikan info tips & triknya. Simak informasinya sampai selesai ya!

1. Menentukan Toko

Pertama-tama, kalian perlu menentukan dulu jenis toko listrik yang akan kalian buka.

Apakah akan berjualan offline, online, atau keduanya?

Berjualan Offline

toko listrik offline

Kalau kalian berencana jualan offline, ada beberapa opsi yang bisa dipilih :

a. Buka toko listrik fisik

Kalau punya modal lebih, kalian bisa membeli atau menyewa bangunan yang letaknya strategis untuk membuka toko fisik kalian.

Tapi kalau ternyata modalnya terbatas, jangan kuatir!

Kalian tetap bisa membuka toko fisik di rumah dengan cara menyulap garasi atau bahkan teras sekalipun untuk menjadi sebuah toko listrik.

==AS2==

b. Berjualan keliling ke toko-toko listrik lainnya

Jika dengan toko fisik artinya kalian berjualan secara pasif (menunggu konsumen datang), coba buka pikiran juga bahwa kalian juga bisa berjualan secara aktif!

Caranya bagaimana?

Tentunya dengan pergi berkeliling ke toko-toko listrik kecil dan warung—warung untuk memasok produk alat listrik yang kalian miliki ke toko / warung mereka.

Tidak ada salahnya menyimpan barang di toko / warung karena lampu dan alat listrik merupakan produk yang sangat tahan lama! Artinya, kerugian yang bisa ditimbulkan akan minim meskipun kalian menitipkan barang di toko orang lain.

Berjualan Online

Toko listrik online

Lalu jika kalian berencana untuk buka toko listrik online, ini juga akan jauh lebih irit modal.

Karena kalian tidak perlu membuka toko fisik ataupun mengeluarkan modal transportasi untuk keliling.

Cukup memastikan kalian punya gadget dan akses internet yang memadai. Kalian bisa berjualan lewat beberapa platform seperti e-commerce / marketplace (Tokopedia, Shopee, Lazada, dll) dan juga media sosial (Instagram, Facebook, Tiktok, Twitter, dll).

Ada kelebihan dan kekurangan kalau kalian berjualan online.

==AS3==

Kelebihannya adalah :

  • Praktis dan efisien
  • Target pasar jadi sangat luas
  • Modal minim
  • Pengiriman barang mudah
  • Toko bisa buka 24 jam
  • Sistem pembayaran bervariasi & mudah

Sedangkan kekurangannya adalah :

  • Persaingan sangat tinggi
  • Sulit mengembangkan brand saat memulai
  • Harus melek teknologi & perkembangan dunia digital marketing
  • Harus lebih kreatif & konsisten

Dari kedua opsi berjualan offline & online, tentu yang ideal adalah menjalankan keduanya. Tapi semua kembali lagi ke pilihan masing-masing ya!

2. Menentukan Supplier Lampu & Alat Listriknya

Supplier Lampu & Alat Listrik

Setelah menentukan cara berjualan, kalian juga harus pintar dalam memilih supplier / pemasok untuk produk lampu dan alat listrik.

Carilah supplier lampu & alat listrik dengan kriteria berikut :

  1. Terpercaya
  2. Sudah menjual banyak produk ke banyak konsumen
  3. Memiliki izin usaha yang jelas
  4. Memiliki lokasi usaha (gudang & kantor) yang jelas
  5. Importir / tangan pertama dari pabrik, agar harga yang didapatkan bisa bersaing
  6. Memiliki metode dan kebijakan untuk reseller / agen / mitra yang jelas dan tidak merugikan kedua belah pihak

Salah satu pilihan supplier terpercaya dan memenuhi seluruh kriteria di atas untuk produk lampu LED & alat listrik adalah S-gala.com. Mulai dari modal kecil sekalipun kalian bisa mengambil berbagai produk di S-gala.com lho!

3. Menentukan Produk Awal untuk Buka Toko Listrik

Saat berjualan, tentu idealnya adalah menyediakan produk yang lengkap agar konsumen nyaman saat berbelanja.

Tapi tentu saja ketika memulai usaha, tidak semua orang punya modal / bisa menyediakan banyak jenis produk lampu & alat listrik.

Lalu produk dasar apa saja yang wajib kalian sediakan ketika mulai buka toko alat listrik?

Ini dia daftarnya :

a. Lampu jadi barang wajib waktu buka toko listrik

Lampu S-gala.com terlengkap & termurah

Lampu adalah salah satu alat listrik yang paling sering diganti di rumah. Jadi kalian wajib menyediakan lampu led dengan berbagai varian daya ya. Selain itu kalian juga bisa berjualan lampu CFL, TL, dan lampu kuning sebagai opsi lainnya.

==AS4==

b. Lakban

Lho… Lakban kan bukan alat listrik? Ya, memang bukan termasuk ke golongan alat listrik, tapi ketika menginstalasi berbagai alat listrik benda yang satu ini seringkali dibutuhkan lho!

Sediakan beberapa jenis lakban yang umum dipakai, seperti selotip, double tape, OPP tape (bening & cokelat), cloth tape (lakban hitam), selotip listrik / isolasi listrik, seal tape, dan lakban kertas.

Masih ada banyak jenis lakban lainnya seperti thermal tape, lakban AC, aluminium tape, dll. Tapi untuk awal kalian bisa menyediakan dulu jenis lakban dasar ya!

c. Lampu Emergency

Lampu emergency ada banyak macamnya. Tapi yang paling sederhana kalian bisa menyediakan senter, emergency lamp LED bulb, dan lampu emergency rumahan biasa.

d. LED Strip & Neon Flex

Jenis lampu LED Strip & Neon Flex kini banyak sekali digunakan untuk berbagai aplikasi. Jadi saat buka toko listrik sediakan setidaknya untuk warna-warna dasar seperti putih, kuning, & warm white ya!

e. LED Tumblr

LED tumblr dan lampu LED kawat harganya  murah kok! Jadi tidak ada salahnya menyediakan juga lampu hias yang satu ini ya!

f. Kabel Listrik

Kabel Listrik S-gala.com

Nah, kalau yang satu ini rasanya sudah jelas sekali ya! Tanpa kabel listrik, tentu akan sangat sulit untuk mengalirkan arus listrik ke seisi rumah.

Selain itu kabel listrik di rumah juga rentan rusak akibat gigitan hewan ataupun terbakar.

Jadi sediakan jenis-jenis kabel listrik umum tunggal & serabut saat kalian buka toko listrik. Kalian bisa mendapatkan informasi lengkap tentang kabel listrik di blogpost S-gala.com.

g. Saklar & Stop Kontak

Saklar dan stop kontak berguna untuk menyambung & memutuskan arus listrik. Benda ini juga murah tapi sangat penting perannya dalam dunia kelistrikan. Jadi wajib banget untuk disediakan waktu kalian buka toko listrik.

h. Obeng & Tang

Saat menyetel alat dan rangkaian listrik, 2 benda ini juga selalu digunakan.

Jadi sediakan jenis-jenis obeng & tang dasar ya! Jangan lupa juga sediakan mur dan bautnya.

i. Lampu Solar Cell

Saat ini juga sudah mulai banyak lampu yang menggunakan energi alternatif solar cell. Biasanya digunakan untuk lampu taman dan teras.

Kalian bisa menyediakan berbagai lampu solar cell dengan banyak pilihan varian daya.

==AS5==

Kesimpulan

Sebenarnya masih banyak jenis alat listrik lain yang bisa kalian sediakan. Tapi untuk memulai buka toko listrik, setidaknya daftar barang di atas harus kalian sediakan ya!

Semakin lengkap barang yang kalian sediakan, maka semakin nyaman bagi konsumen karena bisa one stop shopping di toko listrik kalian.

Yuk dapatkan paket untuk jualan lampu & alat listrik hanya di S-gala.com! Harga murah, kualitas bersaing, importir dan tangan pertama dari pabrik.

Cek informasi lengkapnya di halaman berikut >> agen S-gala.com

Dapatkan informasi lengkapnya di tautan berikut ini >> CHAT WA ADMIN

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup