Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Gembok Anti Maling

January 26, 2023
Gembok anti maling
Iklan Sponsor

Lagi musim pandemi gini, cari uang makin susah. Tingkat kriminalitas juga meningkat.

Tingkatkan keamanan rumah atau tempat usaha kalian salah satunya dengan mengganti gembok biasa kalian menjadi gembok anti maling dan juga alarm anti maling.

Tingkat Keamanan Gembok

Gembok teraman

Ada beberapa teknologi yang digunakan untuk pembuatan gembok anti pencuri ini, seperti bahan yang tidak bisa dipotong, sampai adanya fitur alarm yang akan berbunyi saat gembok dibongkar paksa.

Tapi tahukah kalian, ada standar internasional untuk tingkat keamanan gembok lho!

Ada indikator yang disebut dengan istilah :

  • CEN (Central European Norm) rating, yaitu standar keamanan yang ditetapkan oleh negara-negara Eropa & diterapkan secara internasional.
  • BS EN12320: 2012 yaitu standar keamanan yang ditetapkan oleh negara Inggris & juga diterapkan secara internasional.

Kedua standar tersebut bisa terbilang setara nilainya, yaitu sebagai berikut :

  • Gembok CEN 6 : Maximum security
  • Gembok CEN 5 : Extra high security
  • Gembok CEN 4 : High security
  • Gembok CEN 3 : Medium security
  • Gembok CEN 2 : Standard security
  • Gembok CEN 1 : Low security

Jadi bisa disimpulkan bahwa semakin tinggi angka CEN, tingkat keamanan gembok akan semakin tinggi alias tidak bisa dibobol.

Apa saja yang dites sebagai indikator keamanan gembok?

Nilai ukur kualitas gembok
Standar indikator & CEN rating untuk tingkat keamanan gembok

Ada beberapa indikator yang dijadikan standar keamanan gembok itu sendiri, seperti :

  1. Ketahanan gembok terhadap gergaji
  2. Ketahanan gembok terhadap putaran
  3. Ketahanan gembok terhadap bor
  4. Ketahanan gembok terhadap gunting / tang potong

Rekomendasi Gembok Anti Maling Terbaik

Sebelum masuk ke rekomendasi pilihan gembok anti maling, kalian perlu memahami dulu gembok seperti apa sih yang semakin bagus & semakin aman untuk kalian.

Membedakan kualitas gembok
Cara Memilih dan Membedakan Tingkat Kualitas Keamanan Gembok

Dari tabel diatas, kalian bisa melihat perbandingan kualitas gembok mulai dari bahan, ukuran, mekanisme kunci, dll.

Tentu semakin tinggi tingkat keamanannya, akan semakin mahal harga gemboknya. Jadi bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan ya!

Kali ini S-gala.com akan memberikan beberapa rekomendasi produk gembok anti-theft dengan kualitas terbaik.

Yuk cek review berikut ini!

Gembok Anti Cut

Anti Cut Padlock
Gembok anti potong

Tipe gembok dengan teknologi anti cut ini memiliki kelebihan dari segi bahan pembuatannya.

Badannya terbuat dari besi baja yang sangat kuat, sampai diberi paten “anti cut” alias tidak bisa dipotong.

Sedangkan silinder dan anak kuncinya terbuat dari bahan kuningan.

Gembok anti cut ini tidak akan rusak meskipun digunting ataupun dipotong menggunakan gergaji sekalipun.

Biasanya, nilai CEN untuk gembok dengan teknologi iniberkisar antara 4-5.

Selain itu, berikut adalah beberapa kelebihan lain dari gembok anti cut ini :

  • Anti cairan setan
  • Anti Congkel
  • Anti kunci T ( Bentuk lubang kunci berupa sabit)
  • Anti Bor

Dengan segala kelebihan tersebut, gembok ini cocok untuk penggunaan outdoor & melindungi pagar terluar rumah / tempat usaha kalian.

Merk yang terkenal untuk produk dengan teknologi anti-cut ini adalah Sherlock, Hermex, Yale, dan American Secure.

Harga yang dibandrol untuk gembok ini adalah Rp 75.000 - 200.000 per pcs.

Gembok Anti Maling dengan Alarm

Gembok alarm anti maling
Gembok alarm anti pencuri

Nah, teknologi yang satu ini belakangan lagi viral dan langsung jadi favorit.

Gembok alarm ini dilengkapi dengan sensor gerak. Ketika ada tekanan berlebih & tidak wajar pada gembok tersebut, maka sensor akan menangkap keanehan tersebut dan alarm akan menyala.

Dengan begitu, tentu para pencuri akan panik dan lari takut tertangkap.

Selain itu, gembok alarm ini memiliki beberapa kelebihan sbb:

  • Daya tahan tinggi karena berbahan dasar stainless steel
  • Dilengkapi kunci khusus yang sulit diduplikasi
  • Alarm akan berbunyi saat digoyang atau dibuka paksa
  • Dilengkapi sensor getar dan alarm
  • Tahan terhadap cuaca
  • Pilihan untuk mengaktifkan/menonaktifkan alarm
  • Cocok untuk mengunci pagar pintu, cakram motor, dan lainnya
  • Dilengkapi dengan baterai
  • Kekuatan suara alarm : 100 dB – 120dB

Sebenarnya kalau dari segi bahan dan kualitas pembuatannya, nilai CEN untuk gembok tipe ini tidak terlalu tinggi. Hanya sekitar 3-4.

Tapi dengan fitur sistem alarm yang tertanam di gembok ini, rasanya maling juga akan kabur karena ketakutan. Menggunakan gembok ini jadi cukup efektif mengusir maling ya!

Jadi keamanan yang diberikan oleh gembok ini bukan dari segi kualitas bahan, tapi dari efek psikologi yang dihasilkannya terhadap para pencuri.

Merk terkenal yang memproduksi gembok anti maling ini adalah Krisbow, KinBar, & Kalno.

Harga yang ditawarkan untuk produk ini adalah sekitar Rp 60.000 – Rp 100.000 per pcs.

Teknologi Smart Padlock / Gembok Pintar

Smart Padlock
Gembok pintar dengan teknologi sidik jari & password android

Kini seiring perkembangan teknologi, sudah  mulai muncul juga produk smart padlock.

Seperti gembok yang menggunakan fingerprint / sidik jari sebagai kuncinya. Atau gembok android, dimana kita bisa membuka gembok menggunakan password yang dikoneksikan ke HP kita.

Tapi sebenarnya bahan pembuatan dari gembok pintar ini hanya dari bahan stainless steel biasa.

Dan tidak ada efek psikologis yang dihasilkan saat para pencuri berusaha membobol gembok ini.

Teknologi gembok pintar ini memiliki kelebihan dengan menawarkan kepraktisan bagi para penggunanya saja. Dimana kalian tidak perlu lagi repot-repot membawa kunci gembok kemana-mana yang tentunya rentan hilang.

Tapi saat ini teknologi gembok pintar ini belum terlalu banyak dipilih karena ada beberapa kekurangan, seperti :

  • Gembok harus dicas secara berkala supaya tetap bisa dipakai membaca sidik jari saat membuka/mengunci, jadi agak merepotkan.
  • Bahannya masih cukup mudah dirusak oleh para pencuri.
  • Harganya cukup mahal, masih diatas Rp 250.000 per unitnya.
  • Teknologi digital seperti ini cukup rentan rusak apalagiuntuk penggunaan luar ruangan dengan cuaca panas dan hujan.
  • Masih bisa di-hack karena bisa mendaftarkan 10 sidik jari untuk satu alat.

Nah, gimana menurut kalian, teknologi mana yang paling cocok untuk diterapkan di rumah-rumah penduduk di Indonesia?

Atau, mana yang jadi favorit pilihan kalian untuk menjaga keamanan di rumah / toko kalian?

Tuliskan di kolom komentar ya!

Jangan lupa untuk mendapatkan gembok pilihan terbaik untuk kalian hanya di S-gala.com ya!

Kalian bisa klik tautan berikut >> https://mauorder.online/blog-s-gala-com?produk=GembokAntiMaling ya! CS kami siap melayani s-gala yang kalian butuhkan!

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup