Iklan Sponsor
Logo S-Gala.com png

Macam-macam Jenis Lampu pada Senter

January 26, 2023
Jenis Lampu pada Senter
Iklan Sponsor

Salah satu komponen utama yang ada pada senter tentu saja Lampu. Tanpa adanya lampu, senter tidak bisa kita gunakan.

Lampu seperti apa yang bagus? Semua lampu pada senter bagus, tergantung pada kegunaan senter yang akan kamu gunakan.

Jika dilihat dari sinar atau cahaya yang dipancarkan, ada beberapa tipe senter yang ada di pasaran saat ini. Mulai dari senter yang menggunakan cahaya lampu pijar atau tipe senter lama yang kini semakin jarang digunakan sampai senter LED yang paling popular saat ini.

Kita akan bahas satu per satu terkait jenis lampu senter berdasarkan tipe lampunya.

Jenis Lampu pada Senter Zaman Dulu : Lampu Pijar/Senter Bohlam

Tipe senter ini pernah popular pada zamannya. Namun karena umur pakai yang pendek dan keterbatasan cahaya yang dihasilkan, maka saat ini senter pijar/bohlam ini semakin sulit ditemukan.

Senter Bohlam

Senter yang menggunakan lampu bohlam hanya memiliki 2 warna yaitu kuning/putih. Dalam penggunaannya juga lampu bohlam ini lebih boros baterai dan lampunya cepat putus, dari segi bentukpun senter dengan lampu bohlam ini sudah ketinggalan jaman. Meskipun begitu jika kamu punya lampu senter bohlam, jangan dibuang ya! Senter tipe ini masih cukup untuk penerangan ringan saat mati lampu.

Senter Lampu LED

Lampu LED untuk senter

Nah ini senter paling populer saat ini yaitu senter dengan sumber cahaya dari lampu LED (Light Emitting Diode). Senter LED ini juga senter yang paling sering kita gunakan baik untuk kebutuhan rumah tangga ataupun saat kita bepergian di area outdoor, bentuknya yang ergonomis memudahkan kita untuk membawa senter ini.

Cahaya yang dihasilkan senter LED lebih dingin, lebih kuat, & hemat energi.

Senter LED tersedia dalam berbagai ukuran & kekuatan. Jumlah LED pada sebuah lampu senter akan menentukan tingkat kecerahannya.

Kelebihannya, LED dilapisi resin padat yang sulit hancur. Jadi ketika senter LED jatuh, kecil kemungkinan senter akan rusak.

Selain itu, senter LED saat ini mudah ditemukan dan banyak didesain untuk sejumlah jenis pencahayaan.

Cahaya dari senter LED tampil terang,murni, dan jelas bisa dilihat hingga jarak satu mil.

Berbeda dengan senter pijar yang menghasilkan sorotan berbentuk cincin cahaya. Sorotan LED bersinar merata seperti neon & bila dipakai secara terus-menerus, bisa bertahan hingga 10 tahun.

Daya tahan baterai pada lampu senter LED tergantung jenis, merek, dan tipe baterai yang digunakan.

Terdapat berbagai type lampu senter LED yang saat ini dapat kita temukan sesuai dengan kebutuhan kita, tapi salah satu jenis LED yang sering dipakai adalah tipe XHP50.  

Senter LED XHP50 super zoom

Senter LED yang satu ini merupakan lampu senter  Rechargeable dengan tipe lampu super terang cocok untuk kita gunakan saat camping.

Angka P50 menandakan LED P50 yang dapat menghasilkan cahaya sebesar 2000 Lumens. Senter LED ini menggunakan desain telescopic zoom dimana fokus senter dapat diatur sesuai kebutuhan.

Sebenarnya masih banyak jenis lampu LED pada senter. Kalian dapat membaca lebih lanjut tipe-tipe lampu LED pada artikel lain di blogpost s-gala.com.

Senter Laser (Warna Merah, Putih, Hijau)

Senter laser dibagi menjadi 2 tipe yaitu senter laser jarak jauh dan senter laser jarak pendek (pointer).

Senter laser jarak jauh

Senter laser jarak jauh

Untuk senter laser jarak jauh biasanya sering kali kita temui di pinggir jalan, kadang penjual mempromosikan barang dagangannya dengan langsung mengoperasikan senter laser ini.

Senter laser bisa menyorot jarak 2.000 meter sampai 5.000 meter pada malam hari. Biasanya senter laser jarak jauh ini digunakan untuk:

  • Untuk keperluan pendukung konser (penanda diadakannya konser)
  • Menunjuk sebuah fenomena alam di langit
  • Atau penunjuk arah saat di kegelapan, terutama di pegunungan.

Namun penggunaan senter laser ini jangan sampai disalahgunakan ya!

Karena jarak sinar yang bisa mencapai 2-5 KM jika ditembakkan ke atas bisa mengganggu penerbangan pesawat loh! Harga untuk senter laser jarak jauh ini berkisar dari Rp 100.000-200.000.

Jenis Lampu pada Senter tipe laser jarak pendek

senter pointer

Sedangkan senter laser jarak pendek (pointer) biasanya digunakan sebagai alat bantu untuk penggunaan presentasi, misalnya menunjuk area/barang yang sedang dijelaskan oleh pengguna.

Cahaya titik merah yang dihasilkan akan membantu pengguna untuk memfokuskan titik/objek yang sedang dipresentasikan. Harga untuk pointer ini sendiri dimulai dari harga 50.000 saja.

Senter UV

Senter ultraviolet

Nah siapa yang baru tau kalo ada senter jenis UV? Memang biasanya yang menggunakan senter jenis Lampu UV ini adalah instasi yang berhubungan dengan uang.

Sama seperti kita ketahui lampu UV dapat digunakan untuk melakukan pengecekkan uang, apakah uang tersebut asli atau palsu.

Agar lebih ergonomis dan mudah digunakan, dilkakukan design dengan modifikasi senter agar lebih flexible untuk menyalakan dan mematikan lampu serta mudah dibawa kemana saja.

Harga untuk lampu UV dengan ukuran kecil bisa kita dapatkan hanya dengan Rp 40.000 saja.

Senter Infrared

Senter infra merah

Senter infrared ini biasanya digunakan di malam hari sehingga bisa membantu memancarkan cahaya inframerah dengan panjang gelombang tertentu dan tidak dapat dilihat dengan mata telanjang. Kita harus menggunakan bantuan kacamata inframerah untuk dapat melihat cahaya tersebut.

Biasanya senter infrared ini digunakan untuk berburu karena hewan-hewan di hutan tidak sensitif terhadap cahaya infrared ini, sehingga kita dapat melihat dan menargetkan tanpa khawatir.

Selain itu senter infrared ini juga bisa digunakan untuk kebutuhan medis yaitu membantu untuk mencari pembuluh darah. Pembuluh darah kita mengandung banyak hemoglobin terdeoksigenasi, dan karena ini diserap oleh cahaya inframerah, maka teknologi ini menciptakan sebuah gambaran persis di bawah kulit.

Harga untuk senter infrared ini sedikit mahal yaitu dimulai dari harga Rp 100.000.

Senter Sokle

Senter sorot jarak jauh sokle

Senter sokle ini merupakan lampu jarak jauh atau dengan ukuran jauh lebih besar dari senter biasanya.

Senter LED ini dapat menghasilkan cahaya yang sangat terang hingga 13,500 lumens.

Lampu Sorot Langit Sokle adalah sering disebut senter raksasa yang bisa ditembakkan ke langit karena kemampuan menghasilkan cahaya yang sangat terang,

Senter Halogen

Lampu Halogen pada Senter

Senter halogen merupakan pengembangan dari senter dengan lampu incandescent (lampu pijar) yang diisi dengan tekanan gas untuk membantu memperpanjang umur filamen di dalam lampu sehingga menjadi lebih terang tanpa menghabiskan baterai lebih cepat.

Walaupun terang, ketahanannya masih di bawah senter LED.

Nah ketika kita sudah mengetahui jenis dan kegunaan lampu yang berbeda-beda pada senter, maka dalam memilih dan membeli senter kita harus bisa menyesuaikan jenis lampu pada senter serta penggunaannya ya!

Kalian bisa mendapatkan produk-produk senter yang sesuai di S-gala.com melalui kontak CS kami.

Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan Sponsor
Beriklan hubungi 081-222-768-892
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Iklan sponsor, Scroll untuk melanjutkan
Iklan Sponsor
Tutup Kalatog

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Lampu Tumblr

Rp 11.400

Terhubung dengan Whatsapp tim penjualan kami
Tutup Iklan  X
Tutup